Senin, 06 Desember 2010

wordpress offline dengan xampp


Bagi para pengguna wordpress yang ingin menggunakan wordpress secara offline, kita bisa menggunakan perangkat aplikasi localhost xampp, yang sudah saya sediakan di sini. Penggunaan WP secara offline sangat berguna untuk merancang WP anda sebelum diupload, terutama untuk mengecek penampilan sebuah template dapat bekerja atau tidak. Anda bisa melakukan pengeditan posting sebelum tampil di internet, sehingga akan memperoleh hasil yang maksimal.

Setelah anda install piranti xampp di komputer anda, silahkan buka volder htdoc, kemudian anda buat volder baru (diberi nama misal: latihanwp), selanjutnya paste volder wordpress 2.8.2 di volder itu. selanjutnya buka browser dan ketik : localhost/phpmyadmin. Kemudian ketik nama database baru. (create database misal : latihanwp). Setelah itu ketik : localhost/latihanwp. sealnjutnya klik wordpress selanjutnya anda harus mengisi form yang telah tersedia;
nama database : latihanwp
hosting : Localhost
user : root
password: (anda kosongi saja)
prefix : (hiraukan saja)
klik next ,maka akan membuka halaman baru untuk install wordpress anda yang baru, selanjutnya anda akan mendapatkan password sementara yang bisa anda copy untuk login tinggal paste. Selanjutnya anda masuk di dashboard wp ada peringatan supaya anda mensetting ulang profil anda termasuk password anda, segera lakukan ini untuk mengganti password anda. supaya anda tidak lupa dengan password anda sendiri. Selanjutnya terserah anda, anda bisa mulai posting atau mau mengganti template. Sebab anda sekarang sudah mempunyai wordpress offline di komputer anda sendiri.
Sedikit tips, bila anda mau mengganti template silahkan buka explore ,
/xampp/htdocs/latihanwp/wordpress 2.8.2/wordpress/content/themes, kemudian paste folder themes anda yang baru, setelah itu anda buka di dashboard wp. appearance, themes, lalu pilih themes anda yang baru, maka anda dapat mencek apakah themes yang baru itu dapat bekerja dengan baik atau tidak. Kalau belum, anda bisa mulai mengedit di page editor themes. Selamat mencoba.

2 komentar:

santi mengatakan...

nice post

maz_noko mengatakan...

thanks a lot for your coment..and your visiting..

Posting Komentar