Kamis, 09 Desember 2010

Download Software Gratis translator Mandarin



software translator mandarin free
Bahasa mandarin adalah bahasa internasional nomor 2 didunia setelah bahasa Inggris sekarang ini. Kemampuan berbahasa Mandarin kini semakin diperlukan apalagi setelah produk-produk cina mulai membanjiri Indonesia.
Bagi pemula yang mau belajar bahasa mandarin, kesulitan mengingat karakter mandarin biasa menjadi penghalang utama. Maklum saja, apalagi jumlah karakter mandarin sendiri berjumlah ribuan buah. Bandingkan dengan karakter bahasa indonesia yang cuma 26 huruf.
Disini saya akan sharing software penerjemah (translator) bahasa mandarin ke Inggris (English language). Nama softwarenya cukup aneh bernama Pablo. Entah orang Spanyol atau orang mana yang menemukannya. Tapi yang jelas Software ini cukup simple tapi berguna sekali.
Bagi yang ingin mencari arti dari suatu karakter mandarin, tinggal mengcopy karakter mandarin dan menekan tombol search. Bagi yang buta sama sekali dengan huruf mandarin, bisa mencoba menulisnya dalam format hanyu pinyin (huruf latinnya bahasa mandarin). Nanti arti inggrisnya akan keluar otomatis.
Kehebatan software ini adalah tersedianya writing pad. Kita bisa mencoba menulis goresan karakter mandarin di writing pad, dan software akan menganalisis arti karakter goresan yang kita tulis tersebut, dan menterjemahkannya. Berikut juga akan diajari cara menulis karakter tersebut beserta jumlah goresan yang diperlukan. Ya hitung hitung sekalian belajar menulis huruf mandarin juga.
Untuk yang ingin download dan mencoba software penterjemah Bahasa Mandarin ke Inggris, silakan download http://rapidshare.com/files/252066459/Mandarin.rar
Setelah file berhasil didownload, extract file tersebut dengan winrar (klik kanan pilih extract files).

2 komentar:

Anonim mengatakan...

passwordnya mana gan?

Anonim mengatakan...

passwordnya gan?

Posting Komentar